Jakarta, Kirani – Akhir tahun semakin mendekat, banyak orang yang menyusun rencana untuk menghabiskan momen liburan, baik itu solo traveling ataupun bersama keluarga dan sahabat.
Salah satu negara yang menjadi destinasi populer adalah Jepang. Memiliki banyak keunikan dan keistimewaan, bahkan di musim dingin pun pengunjung akan menemui banyak pemandangan alam yang mengesankan di Negeri Sakura ini.
Tiga keluarga yakni Ringgo Agus Rahman dan Sabai Dieter bersama kedua anaknya Bjorka dan Mars, keluarga Ayudia Bing Slamet dan Ditto Percussion bersama anaknya Sekala, serta Gya Sadiqah dan Tarra Budiman bersama anaknya Kalea, membagikan pengalaman seru mereka saat berpetualang bersama dengan Chef William Gozali atau Willgoz di daerah Jepang Utara untuk mengunjungi tempat-tempat wisata dan spot kuliner khas. Di tengah cuaca dingin, mereka tampak stylish menggunakan rangkaian UNIQLO Winter Essentials for Travel yang menjadi solusi praktis bepergian agar bisa travelling nyaman dan praktis.
Selain refreshing, travelling atau berlibur adalah saatnya kita menjelajah tempat-tempat baru merasakan pengalaman yang berbeda, mempelajari sejarah dan kebudayaan, dan tentu saja mencicipi kuliner lezat yang khas di daerah tersebut.
Yuk, intip pengalaman keluarga Ringgo Agus Rahman, Ditto Percussion, Tarra Budiman, serta Chef Willgoz saat menjelajahi dataran tinggi Jepang bagian Utara, tepatnya di area Sapporo dan Furano sekaligus gaya padu padan yang bisa menjadi inspirasi untuk tetap nyaman dan praktis saat bepergian ke daerah dengan cuaca dingin agar liburanmu berkesan dan menyenangkan.
- Tampil kompak bersama keluarga
Ringgo dan keluarga tampil kompak dalam balutan busana bertema hijau. Koleksi Jaket Fleece Retsleting Lengan Panjang dipilih Ringgo yang serasi dengan outfit Sabai yang menggunakan Rompi Panjang Ultra Light Down dilapisi dengan Mantel Panjang Double Face dan kedua anaknya menggunakan koleksi KIDS Heattech T-Shirt dan outer KIDS Jaket Sweat Stadium saat berkeliling di Otaru, Hokkaido.
Sementara Ayudia dan keluarga yang menikmati cuaca Hokkaido menggunakan koleksi Jaket Fleece Lembut Retsleting untuk layering agar tambah hangat, dipadu dengan Kemeja Flannel Kotak Lengan Panjang, Jeans Baggy, dan Celana Sweat Dry Stretch.
- Buat anak Anda tetap nyaman selama perjalanan
Berlibur membawa anak-anak terutama ke negeri yang berbeda musim memerlukan persiapan ekstra. Tantangannya adalah mengemasi pakaian untuk si kecil agar mereka tetap hangat menghadapi cuaca dingin. Tetapi seringkali anak tak tahan jika harus menggunakan pakaian berlapis-lapis, karena membatasi keleluasaan bergerak.
Yang utama adalah memilih inner yang tepat agar anak tetap nyaman dan hangat saat bermain dan menikmati liburan. Seperti Bjorka, Mars, Kalea dan Sekala yang mengenakan KIDS HEATTECH Katun T-Shirt Ekstra Hangat sebagai inner agar tetap nyaman beraktivitas meskipun cuaca dingin. Kemudian, alih-alih membawa banyak perlengkapan baju anak, siasati dengan koleksi KIDS Jaket Sweat Stadium yang terbuat dari terbuat dari 100% katun dan dilengkapi kancing snap yang mudah dioperasikan oleh anak dan desain stylish.
Saat berpindah tempat ke daerah yang lebih dingin seperti cuaca Furano di Jepang, berikan kehangatan lebih pada anak dengan koleksi KIDS Jaket Parka Washable (Warm Padded) yang dilengkapi pelindung dagu untuk melindungi wajah dari ritsleting. Tidak lupa selalu menggunakan berbagai koleksi HEATTECH T-Shirt.
- Berpetualang dengan praktis untuk para moms
Bagi para ibu, berlibur bersama buah hati tentu jadi momen yang menyenangkan. Tetapi, memilah pakaian yang tepat agar selama traveling tetap nyaman dan stylish, juga penting. Ayudia, Sabai, dan Gya membagikan tips packing praktis pakaian hangat tanpa banyak lapisan, serta ide mix-and-match yang apik buat OOTD.
Koleksi Fleece dan Ultra Light Down menjadi item wajib yang tidak boleh terlewatkan para moms untuk dibawa saat traveling ke tempat wisata bercuaca dingin. Tambahkan syal serbaguna HEATTECH Syal Lapis Padded dengan desain yang dapat dikemas (pocketable) sehingga praktis untuk dimasukkan ke dalam tas. Kombinasikan dengan Celana Kargo Rileks yang dilengkapi banyak kantong untuk menyimpan perlengkapan anak. Celana ini berbahan katun nilon yang lembut, sehingga nyaman untuk dipakai beraktivitas terutama saat harus menemani anak-anak bermain seharian.
- Bergaya saat liburan ala bapak-bapak
Tidak ingin kalah dengan para ibu, para bapak juga ikut memilih baju agar tampil stylish.
Bagi Ringgo, Ditto, Tarra dan Willgoz, Jaket Parka Seamless Down jadi andalan karena terbukti ampuh untuk menahan hawa dingin bahkan saat cuaca mencapai suhu 6℃ untuk tetap hangat dan tampil gaya.
- Tampil stylish saat jelajah setiap sudut kota
Bepergian ke luar kota atau luar negeri tidak lengkap jika tidak mengunjungi tempat-tempat serta mencicipi makanan khas daerah tersebut layaknya warga lokal. Seperti Willgoz yang tidak ingin melewatkan momen traveling di Jepang untuk menikmati setiap sudut kota dengan nyaman dan stylish menggunakan koleksi HEATTECH Katun T-Shirt Waffle Kerah Bulat Lengan Panjang Ekstra Hangat sebagai inner yang mampu memberikan kehangatan 1.5 kali* lebih hangat dari ‘HEATTECH’ reguler. Outfit ini dipadukan dengan Jaket Parka Ultra Light Down yang terbuat dari down premium yang tak hanya memberi rasa hangat tetapi juga praktis dibawa-bawa karena memiliki desain pocketable yang mudah dibawa serta. Kombinasikan dengan HEATTECH Celana Lapis Hangat (Kargo) yang memiliki lapisan HEATTECH untuk menghangatkan tubuh, serta desain kargo yang fungsional.
*Berdasarkan nilai CLO, yang menunjukkan insulasi termal pakaian.
Ingin punya momen yang berkesan saat liburan seperti mereka? Lengkapi daftar perlengkapan liburanmu dengan koleksi UNIQLO Winter Essentials for Travel yang bisa didapatkan dengan mudah di seluruh toko UNIQLO di Indonesia dan UNIQLO.com. Koleksi selengkapnya bisa dilihat melalui https://www.uniqlo.com/id/id/special-feature/winter-essentials-for-travel.
Teks: Setia. | Foto: dok. UNIQLO